Cara mudah Setting Wireless TP Link

, , No Comments
Dirumah punya internet, meski kecepatannya kurang ga usah khawatir untuk di share ke semua ruang dalam rumah. Nanti kamu bisa buka internet dimanapun yang kamu inginkan, di kamar di ruang tamu diruang tv, di ruang belajar atau diteras rumah, maksudnya kamu ingin bembangun sebuah area wifi di dalam atau sekitar rumahmu..gampang.

Saya share bagaimana setting wireless TP Link WR740, Gambarnya seperti dibawah ini :


Tentunya yang harus anda persiapkan adalah 2 buah power supply khusus buat wireless router tersebut, 1 buah untuk ditancapkan di wireless router dan satunya untuk penguat sinyal kabel LAN jika dirumah menggunakan jaringan WAN dengan antena outdoor.

yang kedua anda siapkan  kabel LAN 1 meter straight, untuk menghubungkan antara terminal penguat dan Wireless router.

Cara Setting :
Ambil kabel LAN straight yang 1 meteran tadi pasang ujung satu ke terminal LAN wireless yang warna kuning dan satunya ke Ethernet Port LAN Laptop atau Desktop PC.


Buka tampilan Browsing (misal Chrome atau firefox ) karena kita menggunakan wireless Type WR740 ketikkan langsung di URL  tplinklogin.net kemudian enter maka akan muncul login security nya isikan dengan default username nya : admin dan password : admin,  tampilannya kurang lebih seperti dibawah ini, anda hanya tinggal memperhatikan dan mempelajari menu-menunya.


sesudah terbuka maka sekarang kita akan menentukan WAN, ini jika anda berlangganan dengan access point menggunakan jaringan WAN atau antena penerima 2,4 Ghz. Jika belum mengetahui IP address jaringan beserta DNS nya,  anda dapat menghubungi penyedia internet dimana anda berlangganan. 
Klik menu WAN pilih Statis IP  : 


kemudian isikan pada menu WLAN IP Adress, Subnet Mask dan Default Gateway nya, jangan lupa isi juga DNS nya. SAVE


Sekarang aktifkan radio (wirelessnya) di menu wireless dengan mencentang wireless enable atau id pemancarnya dengan mencentang SSID Broadcast, jangan lupa beri nama Wireless Network Name atau Nama Hotspot anda sesuai selera anda  SAVE :


Kemudian setelah di save, saatnya reboot wireless anda dengan memilih menu System Tool kemudian klik Reboot. tunggu terlebih dahulu sampai proses reboot selesai kira-kira 1 menit. Indikator rebbot dapat kita lihat pada lampu led wireless router kita biasanya led semuanya akan menyala bersamaan. setelah itu led nya akan normal kembali.

Lepad Kabel Straight tadi kemudian pindahkan konektor dari port yang berwarna kuning ke port LAN yang warna Biru. Ujung kabel satunya pasang ke Output Penguat kabel (LAN) biasa disebut POE.

Gunakan Laptop atau Wireless USB untuk mencari sinyal Hotspot kamu.

Cara diatas adalah dasar untuk menyetel Wireless wifi, Wireless wifi kamu juga bisa kamu ubah passwordnya, baik itu password system maupun password Hotspotnya agar orang luar tidak dapat masuk kejaringan kamu, atau gunakan cara  registrasi MAC Address namun perangkat (gadget) harus didaftarkan satu persatu.

0 komentar:

Posting Komentar